Powered By Blogger

Rabu, 27 Juli 2011

konsep motor

moto students Konsep Motor Balap Mahasiswa Seharga Rp 35 JutaMADRID (dp) — Sekelompok mahasiswa dan peneliti dari Universitas Carlos III de Madrid (UC3M), Spanyol, berhasil membangun konsep sepeda motor balap dengan biaya tak lebih dari 4.500 Euro per unit (sekitar Rp 35 juta). Produk konsep ini lahir dari sebuah kompetisi Moto Student.
Kompetisi Moto Student merupakan lomba merancang motor balap untuk tim universitas di Spanyol, Eropa, dan beberapa negara di dunia. Dalam kompetisi ini panitia dari Moto Engineering Foundation hanya memberi mesin 2-tak 125 cc, suspensi, rem, ban, velg dan knalpot.
Para peserta kemudian dituntut meyelesaikan proyek ini dalam tiga semester, termasuk menguji kelayakannya sesuai standar pabrik sepeda motor.
Dengan keterbatasan pasokan komponen, para mahasiwa UC3M berhasil membuat chassis dan swing arm (lengan ayun), serta bodi.
Rencananya, hasil rancangan seluruh peserta kompetisi Moto Student akan diumumkan Oktober mendatang. Untuk pemenang panitia telah menyediakan hadiah berupa uang tunai pendidikan sebesar 6.000 Euro (sekitar Rp 70 juta).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini